fbpx
Skip to content
Home » Blog » 6 Tips Mudah Menjaga Daya Tahan Tubuh Agar Tidak Lemah

6 Tips Mudah Menjaga Daya Tahan Tubuh Agar Tidak Lemah

daya tahan tubuh yang lemah karena

Di masa sekarang ini, kita harus sahabat sehat menjaga daya tahan tubuh agar tetap kuat dan terhindar dari penyakit. Ada beberapa hal yang dapat menyebabkan turunnya daya tahan tubuh.

Contohnya daya tahan tubuh yang lemah karena stres, kurang istirahat, kurang asupan makanan yang bernutrisi dan lainnya. Nah maka dari itu untuk menjaga daya tahan tubuh tetap kuat, berikut ini beberapa tips mudah untuk menjaga daya tahan tubuh agar tidak lemah. 

Istirahat yang cukup

Tips pertama dan yang paling penting untuk menjaga daya tahan tubuh sahabat sehat adalah beristirahat yang cukup. Karena sekarang ini istirahat adalah hal yang sering diabaikan oleh sebagian orang, terutama mereka yang memiliki pekerja yang padat. Jadi agar daya tahan tubuh sahabat sehat tetap kuat, maka sahabat sehat harus memiliki waktu istirahat yang cukup di tengah kesibukan sahabat sehat sehari – hari. 

Mengelola stres 

Tips yang kedua adalah sahabat sehat juga harus bisa dengan baik mengelola stres, karena seperti yang kita ketahui bahwa faktor utama daya tahan tubuh yang lemah karena tingkat stres yang cukup tinggi.

Maka dari itu sahabat sehat harus belajar untuk mulai mengelola stres sahabat sehat dengan baik. Salah satu cara yang bisa sahabat sehat lakukan untuk menghindari atau mengelola stres adalah berlatih pernapasan, mediasi dan juga melakukan kegiatan yang sahabat sehat sukai. 

Rutin mengkonsumsi vitamin atau suplemen

Tips mudah yang ketiga untuk menjaga daya tahan tubuh sahabat sehat adalah dengan rutin mengkonsumsi vitamin atau suplemen yang dapat menjaga dan meningkatkan daya tahan tubuh sahabat sehat.

Tapi pastinya sebelum memutuskan untuk mengkonsumis vitamin tersebut, sahabat sehat harus pastikan terlebih dahulu bahwa vitamin atau suplemen itu benar – benar aman untuk sahabat sehat konsumsi setiap harinya.

Selain itu mengkonsumsi vitamin atau suplemen ini secara rutin juga dapat memenuhi asupan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh. 

Menjaga pola makan dan mengkonsumsi makanan sehat 

Tips yang berikutnya adalah pastikan juga sahabat sehat menjaga pola makan sahabat sehat dengan teratur. Dan yang terpenting sahabat sehat juga harus mengkonsumsi makanan – makanan sehat yang dapat memenuhi nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh. Jadi pastikan untuk mengurangi makanan – makanan yang tidak sehat seperti junk food dan makanan instan lainnya. 

Menjaga kebersihan tubuh

Tips yang kelima adalah pastikan juga sahabat sehat menjaga kebersihan tubuh dengan baik. Karena salah satu penyebab menurunya daya tahan tubuh juga bisa disebabkan oleh tubuh sahabat sehat yang kotor.

Maka dari itu pastikan untuk setidaknya mandi 1 kali dalam sehari. Selain itu pastikan juga lingkungan tempat tinggal sahabat sehat bersih dan rapi, agar nyaman untuk ditinggali dan tidak menyebabkan virus atau kuman. Faktor lain yang juga dapat mempengaruhi daya tahan tubuh yang lemah karena lingkungan dan tubuh yang kotor dan tidak sehat. 

Rutin berolahraga

Tips yang selanjutnya adalah sahabat sehat juga harus rutin berolahraha setiap harinya. Karena dengan berolahraga secara rutin dapat dengan efektif menaikkan daya tahan tubuh sahabat sehat.

Sehingga sahabat sehat tidak mudah sakit dan terserang virus. Jadi pastikan sahabat sehat meluangkan waktu paling tidak 30 menit setiap harinya untuk berolahraga. Olahraganya pun tidak perlu yang terlalu berat, hanya cukup membuat badan sahabat sehat bergerak dan berkeringat. 

Nah itulah tadi beberapa tips mudah untuk menjaga daya tahan tubuh sahabat sehat tetap kuat dan semoga bisa bermanfaat bagi sahabat sehat. 

Referensi : Lifebuoy
Photo by cottonbro from Pexels