fbpx
Skip to content
Home » Blog » 3 Kombinasi Jus Buah dan Jus Sayur untuk Diet

3 Kombinasi Jus Buah dan Jus Sayur untuk Diet

kombinasi jus sayuran dan jus buah

Kombinasi jus sayuran dan jus buah – Sahabat Sehat penikmat minuman jus? Itu artinya Sahabat Sehat bisa sekaligus untuk menurunkan berat badan. Sahabat sehat bisa membuat jus campuran buah dan sayur

Mempunyai berat badan yang berlebih tentu selain akan membuat penampilan menjadi kurang menarik, tapi juga akan menjadi sarang penyakit. Namun, sebenarnya itu tak sepenuhnya benar. Memiliki berat badan lebih bisa menjadi lebih sehat apabila sering konsumsi makanan dan minuman yang sehat. Lalu secara tak langsung, apabila Sahabat Sehat ikuti cara tersebut bisa menurunkan berat badan perlahan. 

Selain itu, buah dan sayur adalah makanan yang sangat bagus untuk kesehatan tubuh. Banyak manfaat yang bisa didapatkan dari mengonsumsi buah dan sayur. Misalnya saja dapat melancarkan sirkulasi darah, meningkatkan daya tahan tubuh dan lain sebagainya. 

Lalu kombinasi jus buah dan jus sayur apa saja yang bagus untuk tubuh dan bisa untuk menurunkan berat badan? Berikut ini ada beberapa resep yang bisa Sahabat Sehat coba.

Banner Jus

3 Kombinasi Jus Buah-Sayur untuk Turunkan Berat Badan 

Jus Mangga Wortel

Buah mangga mempunyai kandungan serat dan karbohidrat cukup tinggi sehingga sangat baik untuk sebagai jus diet. Apabila jus mangga dikonsumsi dengan dikombinasikan bersama wortel, maka manfaat yang dihasilkan akan lebih banyak, apalagi untuk kesehatan mata. Nah, jika Sahabat Sehat ingin membuat jus campuran buah mangga dan wortel bisa mengikuti resep yang berikut ini.

Bahan-bahan:

1 buah mangga

1 buah wortel

½ gelas susu rendah lemak

Yellow Juice Sesa
Yellow Cold Pressed Juice Sesa

Cara Membuat Jus:

  • Kupas wortel dan buah mangga terlebih dahulu. Lalu potong-potong.
  • Masukkan susu rendah lemak ke dalam blender bersama dua buah yang sudah dipotong-potong tersebut. Blender hingga halus.
  • Tuangkan jus ke gelas, kemudian nikmati dalam keadaan dingin atau bisa juga tambahkan es batu. 

Jus Strawberry, Semangka, Mentimun

Kombinasi jus buah dan jus sayur selanjutnya adalh jus strawberry, semangka dan mentimun. Meminum jus sehat untuk diet satu ini akan membantu membersihkan racun di tubuh Sahabat Sehat. Mentimun kaya akan kandungan air, vitamin dan mineral yang mampu untuk menghidrasi tubuh baik sekali. 

Nah, jika Sahabat Sehat ingin membuat jus ini, berikut adalah resepnya. 

Bahan-Bahan yang Diperlukan: 

8 hingga 10 buah strawberry

¼ buah mentimun

1 cangkir buah semangka

Air dan es batu secukupnya

Cara Membuat Jus:

  • Kupaslah semangka lalu potong-potong berbentuk dadu. Masukan ke blender. 
  • Kupas mentimun dan potong-potong, lalu masukkan juga ke blender. 
  • Masukan air, es batu dan buah strawberry. 
  • Blender semua bahan tersebut sampai halus. 
  • Jus sudah siap untuk disajikan dan diminum. 

Banner Jus

Jus Bayam Lemon

Menurunkan berat badan dengan mengonsumsi jus dinilai bisa untuk menyehatkan tubuh. Apalagi jika Sahabat sehat mengonsumsi jus campuran buah-sayur. Jus bayam lemon adalah salah satunya. 

Jus ini mempunyai manfaat untuk menurunkan berat badan sekaligus untuk detoks. Selain itu, jus ini mampu untuk memberikan Sahabat Sehat energi sehingga cocok untuk sarapan. 

Bila Sahabat Sehat ingin membuat kombinasi jus ini, berikut resep yang bisa dicoba. 

Bahan-Bahan:

1 buah lemon

2 buah apel

1 cangkir bayam

1 potong jahe

2 tangkai seledri

1 cangkir kangkung

Green Juice Sesa
Green Juice Sesa

Cara Membuat Jus:

  • Cacah daun bayam, seledri dan kangkung. Masukan ke blender. 
  • Iris tipis jahe dan masukan juga ke dalam blender.
  • Belah buah apel, buang bijinya, kemudian potong dadu. Masukan ke blender. 
  • Potong lemon menjadi 2, peras dan masukan ke blender. 
  • Tambahkan air 1 gelas, beri madu sedikit. 
  • Blender semua bahan sampai halus. 
  • Masukkan jus ke dalam gelas dan sudah siap untuk dinikmati. 

Nah, itulah beberapa kombinasi jus buah dan jus sayur yang bisa Sahabat Sehat coba buat di rumah untuk membantu program diet. Bagaimana? Mudah bukan cara membuatnya? Semoga bermanfaat.  

Sumber: 99co
________

Visi SESA adalah membantu banyak orang mencintai diri, dengan cara memenuhi semua hal yang dibutuhkan tubuh agar selalu sehat. Nutrisi seimbang, tidur cukup, gaya hidup natural, hidup berenergi dan pikiran yang baik. SESA menseleksi berbagai produk dari bahan makanan, minuman, perawatan wajah hingga produk elektronik yang akan membuat Sahabat Sehat #SehatBeneran. Belanja online sayur, buah dan produk organik lainnya di SESA Indonesia.