fbpx
Skip to content
Home » Blog » Smoothies adalah Minuman Kesehatan yang Bisa untuk Meningkatkan Daya Tahan Tubuh ! Cek Resepnya

Smoothies adalah Minuman Kesehatan yang Bisa untuk Meningkatkan Daya Tahan Tubuh ! Cek Resepnya

smoothies adalah

Pada masa pandemi ini memang semua orang perlu meningkatkan daya tahan tubuh  atau menjaga imunitas, agar terlindung dari berbagai penyakit. Smoothies adalah minuman sehat yang terbuat dari buah-buahan maupun sayuran. Tentunya manfaat dari mengonsumsi smoothies ini dapat digunakan sebagai detoksifikasi.

Bahkan mengonsumsi secara rutin dapat membersihkan darah dan organ tubuh dari dalam, sehingga menjadikan tubuh sehat dan mensuplai energi untuk menjalani aktivitas.

Vitamin dan mineral dalam smoothies akan menjadikan kulit lebih sehat dan tampak bercahaya. Dan juga terlindung dari radikal bebas, polusi, dan pengaruh buruk sinar matahari serta bebas masalah kulit seperti penuaan dini maupun jerawat.

Smoothies Delima dan Pisang

Kombinasi antara buah delima dan buah pisang ini sangat baik, karena antioksidan dalam buah delima membantu dalam pencegahan banyak masalah kardiovaskular. Antioksidan tersebut  juga membantu dalam pencegahan kanker prostat.

Selain itu kandungan pada delima juga bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh sahabat sehat dan juga memberikan dukungan untuk kesehatan mulut. Sedangkan buah pisang ini kaya akan kalium yang dapat menjaga tekanan darah, lalu kandungan vitamin B6 yang dapat menjaga kestabilan gula darah. 

Cara membuat smoothies adalah dengan memasukkan semua bahan ke dalam blender. Blender sampai halus. Kemudian terus aduk smoothies di hingga tercampur dan tuangkan ke dalam gelas yang telah disediakan, sahabat sehat juga bisa menaburkan beberapa biji delima di atasnya. Sajikan dingin dengan dua irisan lemon di tepi gelas. Selamat menikmati!

Smoothies Delima dan Jeruk

Resep Smoothies yang kedua yaitu masih sama dengan menggunakan delima dan jeruk. Dimana kandungan dan manfaat dari buah delima telah dijabarkan seperti diatas. Sedangkan kandungan dari jeruk yaitu mengandung vitamin C yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan dapat melengkapi nutrisi.

Cara membuat smoothies adalah ambil dua buah jeruk ukuran sedang, satu cangkir biji delima, dua sendok makan yogurt, dan es batu sesuai keinginan. Kupas jeruk dan potong menjadi potongan-potongan kecil, lalu masukkan semua bahan ke dalam blender dan haluskan sampai semua bahan tercampur. 

Tambahkan juga es batu secukupnya dan haluskan lagi dan tuangkan ke dalam gelas yang sudah disediakan, hiasi dengan beberapa potongan jeruk kecil di atasnya. Sajikan dingin. Smoothies adalah minuman yang sangat nikmat dan menyegarkan dan penuh dengan vitamin C.

Smoothies Pepaya

Resep smoothies berikutnya yaitu dari buah pepaya yang mengandung banyak sekali nutrisi seperti vitamin C, vitamin A juga likopen yang baik untuk kesehatan jantung

Cara membuat smoothies adalah dengan mengambil buah pepaya secukupnya dan masukkan kedalam blender, sahabat sehat juga bisa menambahkan yogurt dan es batu. Lalu tuangkan kedalam gelas saji.

Smoothies Tomat dan Mangga 

Sahabat sehat, tomat sendiri juga mengandung nutrisi yang sama-sama baik. Selain vitamin C, tomat dapat membantu menangkal radikal bebas karena kandungan antioksidan likopen yang. Tomat yang sudah matang ini mengandung vitamin C jauh lebih banyak dibandingkan tomat mentah. Sedangkan mangga mengandung vitamin dan mineral lain seperti potasium, vitamin A, E dan K yang lebih  baik untuk kesehatan tubuh. 

Cara membuat smoothies adalah dengan mengambil tomat dan mangga secukupnya dan masukkan kedalam blender, sahabat sehat juga bisa menambahkan yogurt dan es batu.

Referensi: Detik

Photo by Anna Tis from Pexels