fbpx
Skip to content
Home » Blog » Kenali Penyebab Jerawat di Punggung dan 3 Cara Mengatasinya

Kenali Penyebab Jerawat di Punggung dan 3 Cara Mengatasinya

penyebab jerawat di punggung

Jerawat tak hanya bisa terjadi di muka, namun di bagian tubuh lainnya, salah satunya di punggung. Jerawat di punggung bisa membuat sangat tidak nyaman karena terdapat di area yang biasanya berkenaan langsung dengan kain. 

Oleh karena itu, sangat penting untuk mengetahui cara mengatasi jerawat di punggung. Namun, sebelum membahas cara menanggulanginya, Sahabat Sehat harus mengenali penyebabnya terlebih dahulu.

Penyebab Jerawat di Punggung

Sama seperti jerawat di muka, jerawat di punggung juga bisa terjadi karena kondisi kulit yang sedang sensitif. Tak hanya itu, kotoran yang menempel pada punggung juga bisa menjadi penyebab munculnya jerawat di punggung.

Penumpukan minyak berlebih di area punggung juga menyebabkan timbulnya jerawat. Hal ini biasanya terjadi Ketika tubuh memproduksi keringat berlebih dan tidak dibersihkan dengan baik.

Selain itu, gesekan antara kulit dan benda yang bersentuhan dengan punggung juga bisa menjadi salah satu penyebab timbulnya jerawat. Selain baju yang terbuat dari kain kasar, benda lainnya juga bisa menjadi penyebab. Seperti tas ransel.

Ketidakstabilan hormon juga bisa menjadi penyebab jerawat di punggung. Ini bisa terjadi ketika wanita akan memasuki masa menstruasi, misalnya. Namun, tak menutup kemungkinan bisa juga terjadi pada pria ketika hormon sedang tidak stabil.

Penyebab jerawat di punggung lainnya adalah alergi terhadap produk tertntu. Zat kimia yang terdapat dalam suatu produk sangat rentan membuat iritasi hingga jerawat. Maka, sahabat sehat perlu memperhatikan produk yang dipakai di punggung, seperti sabun mandi atau pun lotion pelembab.

Cara Mengatasi Jerawat di Punggung

Setelah mengetahui berbagai penyebab munculnya jerawat di punggung, kini saatnya untuk mengetahui cara menghilangkannya. Sebetulnya, cara mengatasi jerawat di punggung cukup mudah dan bisa dilakukan langsung di rumah. Berikut 3 cara ampuh yang harus Sahabat Sehat catat.

Rutin Mandi 2 Kali Sehari

Menjaga kebersihan tubuh menjadi kunci utama mengatasi jerawat di punggung. Salah satunya dengan rutin mandi dua kali sehari. Walaupun tak beraktivitas di luar rumah, Sahabat Sehat tetap dianjurkan untuk membersihkan badan di pagi dan sore hari.

Dengan rutin membersihan tubuh, jerawat yang terdiri dari minyak atau kotoran yang tersumbat akan perlahan menghilang. Sahabat Sehat juga dianjurkan menggunakan air hangat apalagi ketika jerawat masih belum mongering.

Pakai Pakaian Longgar

Untuk mencegah jerawat semakin meradang, disarankan memakai pakaian longgar. Hal ini juga untuk mencegah penyebab jerawat di area tubuh lainnya. 

Selain longgar, bahan pakaian juga harus diperhatikan. Tidak disarankan menggunakan bahan keras seperti rajutan. Lebih baik hindari dulu bahan-bahan yang bisa menjadi trigger tumbuhnya jerawat di punggung.

Pilih Sabun Mandi Terbaik

Cara mengatasi jerawat di punggung lainnya tentunya memilih sabun mandi terbaik. Seperti yang sudah diketahui, salah satu penyebab jerawat di punggung adalah alergi terhadap produk tertentu. Sabun mandi merupakan salah satu produk yang berkenaan langsung dengan punggung, maka penting untuk memperhatikan sabun mandi yang digunakan.

Pilihlah sabun mandi yang sesuai dengan jenis kulit. Untuk kulit kering, sebaiknya pilih yang memiliki kandungan pembab cukup banyak. Sedangkan untuk kulit berminyak, disarankan untuk memilih sabun yang mengandung salicylic acid dan oil-free.

Memilih sabun mandi juga menjadi sangat penting karena tak hanya bisa menjadi penyebab jerawat di punggung, tapi juga masalah kesehatan lainnya. Tentunya, Sahabat Sehat tak ingin ya mengalami irtasi serta masalah kulit lainnya akibat salah pilih sabun mandi.

Nah, bagi Sahabat Sehat yang masih bingung memilih sabun mandi terbaik. Dr. Bronner’s bisa menjadi pilihan terbaik. Dr. Bronner’s menggunakan bahan premium sehingga kualitasnya terjamin sehingga Sahabat Sehat bisa bebas dari penyebab jerawat di punggung.

Photo by NEOSiAM 2021 from Pexels

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *