fbpx
Skip to content
Home » Blog » 5 Cara Membedakan Daging Sapi dan Kambing Yang Harus Anda Ketahui

5 Cara Membedakan Daging Sapi dan Kambing Yang Harus Anda Ketahui

cara membedakan daging sapi dan kambing

cara membedakan daging sapi dan kambing – Sahabat sehat, jika dilihat sepintas lalu, daging sapi dan daging kambing terlihat sama. Tapi nyatanya berbeda.

Ada beberapa perbedaan jelas, antara kedua daging tersebut. Apabila Sahabat sehat jeli, Sahabat sehat akan mudah melihat perbedaannya. Tapi walaupun Sahabat sehat kesulitan mengetahuinya, tidak masalah, berikut cara membedakan daging sapi dan kambing, yang dapat Sahabat sehat lakukan.

Tips membedakan daging sapi dan daging kambing

Adapun cara membedakan daging sapi dan kambing, tidak terlalu sulit, yang dapat Sahabat sehat lakukan adalah :

Banner Daging

Perhatikan warna dagingnya

Cara membedakan daging sapi dan kambing secara tepat yang pertama berdasarkan warna daging. Daging kambing mempunyai warna merah cerah. Tapi kalau sudah terpapar udara, biasanya warnanya berubah jadi merah pucat, dan cenderung keunguan.

Daging sapi warnanya merah cenderung pucat. Jika terpapar udara warnanya jadi coklat gelap.  

Perhatikan teksturnya

Ini cara membedakan daging sapi dan kambing, berikutnya, yaitu melalui tekstur daging. Untuk daging sapi, teksturnya cenderung lembut dan halus. Sebaliknya daging kambing lebih kasar.

Selain itu daging sapi juga terlihat lebih padat. Sedangkan kambing, lebih terlihat gumpalan lemak di bagian tertentu.

Perhatikan aroma dagingnya

Adapun cara membedakan daging sapi dan kambing dari aroma adalah yang paling mudah. Mengingat aroma daging kambing terkenal khas, dengan bau prengus yang tajam. Sedangkan aroma daging sapi, cenderung amis dan anyir.

Walaupun sudah dicuci bersih, biasanya aroma daging kambing tetap tercium jelas. yaitu cenderung pregus dan tajam.   

Banner Daging

Cek serat dagingnya

Selain dari 3 cara diatas, Sahabat Sehat juga dapat mengecek melalui serat daging itu sendiri. Pada daging sapi mempunyai ciri serat yang lebih kecil, tidak terlihat, namun jumlahnya cukup banyak. Hal ini akan terlihat dengan jelas, ketika Sahabat sehat membeli daging sapi berkualitas.

Daging sapi berkualitas itu seperti apa?

Seperti daging sapi Grass Fed. Daging sapi jenis ini diambil dari adalah sapi yang dipelihara dengan cara dilepas. Tidak hanya itu pakan yang diberikan adalah pakan rumput segar. Sehingga bebas dari aneka tambahan kimia, seperti tambahan hormon, bebas suntik antibiotik, dan pastinya tidak diberikan vitamin buatan.

Sedangkan untuk serat daging kambing sendiri cenderung lebih tebal dan juga lebih rapat. Apabila Sahabat sehat masih belum merasa yakin. Sahabat sehat dapat merentangkan daging tersebut. Dengan demikian, maka serat daging akan terlihat lebih jelas.  

Perbedaan daging ketika sudah matang

Ketika sudah dimasak pun daging kambing dan daging sapi tetap terlihat dengan jelas. Sahabat sehat dapat melihatnya dari rasa, dan tekstur. Dimana tekstur daging kambing cenderung lebih alot, dan tetap tercium aroma kambing yang khas.

Sementara untuk daging sapi, cenderung lebih empuk, dan pastinya tidak mengeluarkan aroma tajam.

Ciri daging sapi sehat 

Memilih daging sapi yang sehat, tidak terlalu sulit. Sahabat sehat dapat melihatnya dari warna daging itu sendiri. warna daging segar dan berkualitas, tentunya mempunyai warna merah segar, dengan tekstur yang kenyal.

Selain itu, daging sapi segar, tidak terlalu banyak mengeluarkan darah segar terlalu banyak. Selain itu daging sapi yang berkualitas, seperti dari Grass Fed, pastinya mempunyai :

  1. Kandungan vitamin D yang lebih tinggi. Apalagi ketika dipelihara secara liar, dan tidak diberi kandang secara langsung. membuat sapi menerima lebih banyak sinar matahari secara langsung.
  2. Daging sapi yang baik, juga mengandung lebih banyak CLA (conjugated linoleic acid). Ini adalah salah satu nutrisi anti kanker yang baik untuk tubuh Sahabat sehat semua.
  3. Daging sapi yang baik juga mengandung lebih banyak lemak sehat, serta omega . Seperti diketahui, kandungan tersebut baik untuk kesehatan jantung.
  4. Mengandung Nontoxic alternative, atau juga alternatif konsumsi daging sapi yang bebas cemaran kimia seperti antibiotik, serta suntikan hormon tertentu. Pastinya membuat daging lebih aman, dan penuh gizi.
  5. Selain itu, teknik ternak secara liar ini, lebih ramah lingkungan. Selain mampu mengurangi hama alam, secara alami. Juga kotorannya dapat digunakan untuk mengembalikan kesuburan tanah.
  6. Jadi demikianlah cara membedakan daging sapi dan kambing, secara tepat, tentunya tidak terlalu sulit untuk membedakannya.  

Banner Daging
Referensi : Idntimes
Photo by Geraud pfeiffer from Pexels