fbpx
Skip to content
Home » Blog » 40 Makanan Sehat untuk Jantung dan Lambung

40 Makanan Sehat untuk Jantung dan Lambung

Makanan Sehat untuk Jantung dan Lambung

Berikut ini ada beberapa makanan sehat untuk jantung dan lambung yang dapat sahabat sehat konsumsi setiap hari. Dengan rutin konsumsi beberapa diantara makanan ini tidak saja baik untuk organ jantung yang memiliki tugas vital dalam tubuh. Tapi beberapa makanan berikut juga mampu memberikan manfaat yang baik untuk kesehatan lambung.

Lalu apa sajakah makanan yang memiliki manfaat sekaligus ini untuk organ tubuh yang vital yakni jantung dan lambung baca ulasan selengkapnya.

Makanan Sehat untuk Jantung dan Lambung

– Buah

Ada beberapa buah yang memiliki manfaat baik untuk tubuh terutama untuk jantung dan lambung.

Sperti yang diketahui jantung yang bertugas memompa darah keseluruh tubuh, yang jika mengalami kerusakan akan menimbulkan banyak penyakit. Begitu juga dengan lambung yang jika mengalami ganguan tentu akan menganggu kinerjanya terhadap tubuh.

DAPATKAN BUAH SEHAT UNTUK JANTUNG DAN LAMBUNG DI SESA.ID

Kriteria buah yang baik untuk jantung dan lambung salah satunya yaitu kandungannya yang mampu menurunkan tekanan darah serta melemaskan pembuluh darah.

Buah dengan kandungan vitamin C yang tinggi mampu menjaga kesehatan pembuluh darah serta kesehatan jantung. Berikut beberapa buah yang sebaiknya dapat sahabat sehat konsumsi dalam menjaga kesehatan jantung dan lambung.

1. Pepaya

2. Pisang

3. Anggur

4. Ceri

5. Delima

6. Beri (Raspberry, Stroberi, Blueberry dan sejenis beri lainnya)

7. Citrus (Jeruk, Jeruk Bali dan sejenis jeruk lainnya)

8. Melon

9. Apel

10. Ceri

11. Tomat

12. Alpukat

– Rempah – Rempah

Rempah rempah dalam penggunaanya untuk masakan sangat beragam, terutama masakan Indonesia. Beberapa rempah asli tanah air memiliki khasiat yang baik untuk tubuh seperti jantung dan lambung.

Untuk diketahui sahabat sehat sebaiknya mengurangi konsumsi garam hal ini dikarenakan jantung sangat sensitif dengan garam. Sebaiknya sahabat sehat dapat mengurangi konsumsi garam agar tetap terjaga kesehatan jantung.

Penggunaan rempah pada masakan tidak saja menambah cita rasa yang lezat namun juga dapat mengontrol penggunaan garam pada masakan.

13. Bawang Putih

14. Jahe

15. Kunyit

– Sayuran Hijau

Kandungan pada sayuran hijau mampu menjaga kesehatan jantung dan lambung, oleh sebab itu dianjurkan untuk konsumsi sayuran hijau. Sayuran hijau seperti kale, bayam dan lainnya menurut penelitian bermanfaat untuk kesehatan kedua organ penting ini.

Manfaat sayuran hijau terhadap jantung mampu mengendalikan tekanan darah dalama tubuh, menurunkan kolestrol jahat serta meminimalisir kebekuan sel.

Sayuran hijau memiliki manfaat untuk lambung diantaranya membantu lambung memicu kenaikan asam lambung karna kandungan kadar gula dan lemak pada sayuran hijau rendah.

16. Kale

17. Bayam

18. Brokoli

19. Sawi

20. Kangkung

– Ikan Berlemak dan Minyak Ikan

Kandungan minyak ikan pada ikan berlemak menurut penelitian mampu secara ekstensif menjaga kesehatan jantung. Kadar kolestrol serta gula darah yang tinggi adalah salah satu tidak sehatnya jantung dan dapat menimbulkan penyakit.

Dengan konsumsi ikan berlemak seperti salmon, sarden dan beberapa ikan lainnya dibawah ini diyakini mampu mengontrol kadar kolestrol. Dengan kandungan asam lemak omega 3 yang memilik banyak manfaat dengan konsumsi ikan berikut ini dapat memenuhi kebutuhan tubuh.

21. Ikan Salmon

22. Ikan Tuna

23. Ikan Sarden

24. Ikan Mackerel

– Kacang – Kacangan dan Olahanya

Kandungan mikronutrien serta serat yang tinggi pada kacang seperti kacang kenari bermanfaat untuk tubuh terutama organ jantung dan lambung.

Selain tinggi serat yang baik untuk lambung kacang edamame dan kacang lainnya mengandung protein yang tinggi. Sedangkan menurut American Heart Association kacang kedelai mengandung isoflavon yaitu antioksidan yang baik untuk kesehatan jantung.

25. Kacang Hitam

26. Kacang Almond

27. Kacang Kenari

28. Edamame

29. Kedelai

30. Tahu

31. Tempe

– Biji – Bijian dan Olahanya

Oatmeal yang berasal dari biji oat adalah salah satu makanan yang masuk kedalaman makanan sehat untuk penyakit jantung. Oatmeal juga mengandung senyawa antiradang dan antioksidan yang dapat mencegah penumpukan plak.

Berikut ada beberapa biji – bijian yang memiliki manfaat untuk kesehatan jantung dan masuk kedalam kategori makanan yang sehat bagi jantung.

32. Oatmeal

33. Biji Chia

34. Biji Rami

– Gandum dan Olahanya

Selain biji bijian diatas gandum murni juga masuk kedalam makanan sehat bagi penderita penyakit jantung. Kandunga beta-glukan pada gandum baik untuk jantung dikarenakan mengendalikan kadar kolestrol tubuh.

Jelai yang merupakan salah satu makanan olahan gandung memiliki tekstur kenyal seperti kacang salah satu makanan yang menyehatkan jantung juga. Memiliki kandungan serat tinggi serta mangan dan selenium dan ada juga antioksidan.

35. Gandum Utuh

36. Jelai

– Minyak Zaitun

Salah satu jenis minyak yang memiliki banyak manfaat untuk tubuh dan itu sudah teruji. Sehingga membuat minyak zaitun masuk kedalam salah satu makanan yang menyehatkan jantung.

Dengan konsumsi setiap hari secara rutin cukup satu sendoknya saja akan memberikan manfaat yang baik untuk mendukung kelancaran sistem peredalan darah.

37. Minyak Zaitun

– Ubi Ubian

Berikutnya ada ubi jalar yang merupakan termasuk dalam makanan yang menyehatkan jantung. Makanan ini dapat diolah menjadi berbagai makanan lainnya yang sangat mudah kita temui di pasaran.

Dengan kandungan vitamin B6 serta thiamin yang merupakan nutrisi berfungsi membuat kinerja fungsi jantung berjalan secara optimal serta menyaring zat kimia jahat dalam darah.

38. Ubi Jalar

– Yogurt

Dalam hasil studi yang telah dipublikasikan pada tahun 2018 lalu oleh American Journal of Hypertension menyakan bahwa yogurt merupakan makanan sehat untuk jantung koroner terbaik.

39. Yogurt Rendah Lemak

– Cokelat

Dengan konsumsi cokelat dapat menurunkan angka resiko penyakit jantung hingga 11% dan hingga 25% dapat mencegah kematian dini bagi penderita jantung. Data ini telah dipublikasikan oleh britush medical journal berdasarkan studi yang telah dilakukan.

40. Cokelat