Siapa yang tak kenal dengan telur puyuh? Ya, telur yang ukurannya kecil ini memiliki rasa yang sangat creamy dan mudah untuk dikonsumsi. Tapi kita sering kali menemukan telur puyuh itu diolah dengan model yang sama sehingga sering membuat bosan. Nah, untuk itu ada baiknya Anda menyimak beberapa olahan telur puyuh yang unik dan akan disukai keluarga di rumah :
Daftar Isi
Telur Puyuh Keriting
Ketika melihat olahan telur puyuh tersebut apa yang ada di benak Anda? Telur puyuh keriting bukan berarti telur puyuhnya yang keriting melainkan telur diselimuti dengan menggunakan mi.
Untuk membuatnya, Anda bisa menggunakan mi instan kemudian direbus dan dibumbui seperti membuat mi pada umumnya. Gunakan produk mi instan yang goreng atau jika kuah gunakan bumbunya secukupnya saja.
Kemudian, balut telur puyuh rebus menggunakan mi yang telah direbus tadi dan goreng ke minyak panas. Tunggu hingga mi menjadi keras dan krispi. Setelah kuning kecokelatan maka bisa diangkat dan ditiriskan.
Risol Telur Puyuh
Risol biasanya berisi daging, sosis, atau telur ayam. Nah, kali ini Anda bisa membuat risol dengan isian telur puyuh loh. Caranya pun juga sangat mudah karena Anda tinggal merebus telur puyuh tersebut.
Anda juga bisa membuatnya dengan menggunakan bumbu jika suka, tapi jika Anda tidak mau ribet tinggal rebus saja seperti biasa. Iris-iris telur puyuh menjadi beberapa bagian sesuai dengan keinginan.
Kemudian letakkan telur puyuh rebus tersebut pada kulit risol, masukkan saus, jika Anda suka bisa diberikan keju mozarela atau mayones. Tambahkan daun seledri atau parsley jika Anda suka.
Goreng risol biasa atau bisa digulung pada tepung panir terlebih dahulu agar lebih krispi. Semuanya bisa Anda kreasikan sendiri sesuai dengan selera. Rasa telur puyuh di dalamnya semakin mantap dipadukan dengan gurihnya kulit risol.
Telur Puyuh Pelangi
Olahan dari telur puyuh yang satu ini sangat cocok dihidangkan untuk anak-anak yang susah makan. Ya, telur puyuh pelangi di mana memiliki banyak sekali warna tapi ingat untuk menggunakan pewarna yang aman untuk makanan.
Anda bisa menggunakan pewarna alami seperti hijau untuk bayam, kuning untuk kunyit, dan lainnya. Namun penggunaan pewarna alami sering menimbulkan aroma atau rasa yang cukup aneh.
Anda bisa menggunakan pewarna makanan yang benar-benar aman untuk memberikan warna yang lebih bagus dan beragam. Rebus saja telur dan setelah masak kemudian bisa direndam dengan pewarna makanan.
Pangsit Telur Puyuh
Jika biasanya pangsit berisi daging giling, Anda bisa membuat kreasi dengan menggunakan telur puyuh. Cukup mudah, tinggal gunakan kulit pangsit dan isikan dengan menggunakan telur puyuh yang sudah matang.
Kemudian tutup menggunakan lem air tepung dan tinggal dikukus atau bisa digoreng langsung. Penggunaan telur puyuhnya bisa utuh atau bisa juga digoreng seperti telur dadar dan dimasukkan ke dalam kulit pangsit.
Pangsit ini sangat cocok dikonsumsi Anda yang cinta dengan makanan berbau telur. Gunakan saus cabai atau kacang sebagai pelengkap.
Itulah beberapa olahan telur puyuh yang unik dan kreatif agar tidak mudah bosan. Telur puyuh mirip dengan telur ayam atau telur bebek namun ukurannya saja yang kecil sehingga bisa Anda kreasikan menjadi banyak makanan. Tapi tetap ingat bahwa konsumsi telur puyuh harus dibatasi khususnya bagi Anda yang punya kadar kolesterol tinggi.
Referensi: Cookpad