sambal kentang telur puyuh – Telur puyuh rebus bisa diolah menjadi sambal goreng yang lezat nan menggugah selera. Apalagi dengan tambahan kentang dan bahan lainnya yang membuat rasanya semakin enak. Sahabat sehat dapat mencoba beberapa resep sambal kentang telur puyuh di rumah sebagai pilihan menu makan siang.
Daftar Isi
Sambal Kentang Telur Puyuh Bumbu Kuning
Kaya akan rempah, sambal kentang telur puyuh dengan bumbu kuning mampu menggoyang lidah. Dengan bahan dan proses yang sederhana, Sahabat Sehat dapat mencoba resep ini di rumah untuk disantap bersama keluarga.
Bahan Utama
Siapkan beberapa bahan utama berupa:
15 butir telur puyuh rebus atau sesuai porsi yang diinginkan
5 buah kentang dipotong dadu berukuran sedang
700 ml air putih
65 ml santan instan atau kara
Bumbu Halus
6 butir bawang merah
2 siung bawang putih
7 cabai rawit atau sesuai selera
1 cabai merah, bijinya dibuang
4 biji kemiri
1 sdt ketumbar
2 ruas jari kunyit
Bumbu Tambahan
2 lembar daun jeruk
1 batang serai
1 ruas jari jahe
2 ruas jari lengkuas
Tambahkan garam, gula, kaldu bubuk sesuai selera
Cara Membuatnya
Usai semua bahan terkumpul, Sahabat Sehat bisa mengikuti setiap langkah di bawah ini:
- Panaskan wajan dengan sedikit minyak dan tumis bumbu yang telah dihaluskan
- Tambahkan sedikit air lalu aduk sampai airnya menyusut
- Tambahkan minyak goreng secukupnya untuk menumis bumbu lalu masukkan daun jeruk, serai, lengkuas, jahe secara
- bergantian dan tumis hingga matang
- Beri air ke bumbu yang sudah mendidih, lalu tambahkan ½ bungkus santan instan alias kara
- Tambahkan gula, garam, dan kaldu bubuk secukupnya
- Masukkan kentang dan tunggu hingga setengah matang
- Tambahkan telur puyuh dan masak sampai kentang matang sempurna
- Usai kentang matang, beri sisa santan kara sebelumnya
- Koreksi rasa dan hidangkan dengan nasi hangat.
Cara Menyimpan Kentang Agar Tak Mudah Busuk
Kentang adalah salah satu bahan makanan yang seringkali disimpan di dapur sebagai persediaan. Namun, ternyata ada cara sendiri menyimpan kentang agar awet dan tak mudah busuk.
Untuk itu, Sahabat Sehat perlu memperhatikan cara menyimpan kentang dengan tepat agar bisa bertahan lama sehingga dapat digunakan kapan pun. Berikut beberapa tips menyimpan kentang:
Simpan di Tempat dengan Ventilasi yang Baik
Sahabat Sehat dapat menyimpan kentang di dalam keranjang, kertas, atau kardus. Hindari menyimpan kentang dalam kantong plastik karena memiliki sirkulasi udara yang buruk sehingga kentang mudah busuk.
Alasi Tisu Kering
Kentang dapat bertahan selama satu minggu jika dialasi dengan tisu kering. Selain itu, hindari menggunakan wadah tertutup di suhu ruang untuk menyimpan kentang karena lembab.
Perhatikan Kualitas Kentang
Selain menyimpannya dengan cara tepat, Sahabat Sehat juga perlu mengetahui dan memilih kentang berkualitas baik. Hindari bintik-bintik lunak, jamur, kecambah, atau hama di kentang. Selain itu, pilihlah tekstur kentang yang mulus, padat, dan tidak ada retakan pada sisinya.
Dengan kentang yang berkualitas baik, Sahabat Sehat dapat merasakan kelezatan yang maksimal. Ditambah resep sambal kentang telur puyuh bumbu kuning yang sederhana dan mudah dibuat seperti di atas. Sahabat Sehat dapat menggunakan kentang organik Sesa.id untuk membuat berbagai menu sambal goreng yang nikmat namun tetap sehat.
Referensi: Haibunda, Kompas