fbpx
Skip to content
Home » Blog » Pentingnya Vitamin Ibu Hamil Trimester 2 yang Harus Anda Ketahui

Pentingnya Vitamin Ibu Hamil Trimester 2 yang Harus Anda Ketahui

Vitamin Ibu Hamil Trimester 2

Tahukah Sahabat Sehat kalau banyak perubahan fisik yang signifikan selama kehamilan ternyata terjadi pada trimester kedua? Dan perubahan fisik tersebut tak hanya memengaruhi sang ibu, tapi juga janin di dalam kandungan. Maka dari itu, kebutuhan berbagai nutrisi tetap harus terpenuhi, termasuk kebutuhan vitamin ibu hamil trimester 2.

Perubahan yang paling terlihat adalah ukuran uterus dan abdomen yang semakin membesar seiring dengan pertumbuhan fisik janin. Kemudian ukuran perut yang membesar juga diikuti dengan ukuran payudara yang juga bertambah. Tak hanya itu saja, jumlah hormon kehamilan juga terus bertambah.

Akan tetapi, banyak wanita hamil yang justru merasa bahwa trimester kedua adalah periode kehamilan yang lebih mudah dilalui dibandingkan trimester pertama atau ketiga.

DAPATKAN VITAMIN & SUPLEMEN IBU HAMIL DI SESA.ID 

Jika Sahabat Sehat saat ini sedang memasuki trimester kedua kehamilan, Sahabat Sehat bisa gunakan energi yang ada untuk memastikan kebutuhan berbagai nutrisi penting tetap terpenuhi. Dan nutrisi ini juga termasuk vitamin ibu hamil trimester 2.

Pentingnya Vitamin Ibu Hamil Trimester 2

Pada dasarnya, kecukupan jumlah nutrisi sangat penting sepanjang kehamilan, baik itu pada trimester pertama, kedua, maupun ketiga. Jenis vitamin yang dibutuhkan ibu hamil pun sangat beragam. Akan tetapi, ibu hamil butuh lebih baik asam folat alias folic acid dan zat besi dibandingkan sebelumnya saat belum mengandung.

Mengapa? Karena keduanya memainkan peran vital terutama dalam menjaga kesehatan serta menunjang pertumbuhan janin di dalam kandungan. Asam folat sendiri bisa mencegah berbagai risiko cacat, terutama karena kerusakan otak atau sistem saraf.

Maka dari itu, Sahabat Sehat bahkan sudah harus mengonsumsi lebih banyak asam folat setidaknya 3 bulan sebelum kehamilan (Mayo Clinic).

BACA JUGA: 5 Vitamin Ibu Hamil Trimester 1 untuk Tumbuh Kembang Janin

Kemudian ada zat besi, yang bertugas untuk mendukung perkembangan plasenta dan janin. Soalnya, zat besi membantu menyalurkan oksigen ke janin melalui aliran darah. Di samping itu, zat besi juga bisa membantu mencegah anemia, atau kondisi tubuh kekurangan sel darah merah yang sehat.

Rekomendasi 4 Vitamin Ibu Hamil Trimester 2

Kalau begitu, apa saja ya rekomendasi nutrisi, terutama vitamin ibu hamil trimester 2? Sahabat Sehat bisa lihat penjelasannya berikut ini.

  1. Vitamin D

Idealnya, ibu hamil dan menyusui perlu mengonsumsi 400 IU vitamin D setiap harinya. Vitamin D sendiri punya manfaat utama dalam menjaga dan membangun mineral tulang. Di samping itu, vitamin ini juga meningkatkan jumlah penyerapan kalsium di dalam tubuh, yang akan membantu menambah kekuatan tulang.

Pada trimester kedua, janin di dalam rahim akan mengalami penambahan panjang hingga dua kali lipat. Karena itulah konsumsi vitamin D dalam jumlah cukup sangat penting bagi ibu hamil pada periode ini.

Kalau tidak, jumlah vitamin D yang masuk ke dalam tubuh ibu hamil terpaksa harus diambil sebagian untuk pertumbuhan janin.

Dengan memenuhi jumlah vitamin D setiap hari, Sahabat Sehat juga bisa mengurangi risiko preeklamsia maupun diabetes – terutama diabetes gestasional – selama masa kehamilan.

  1. Kalsium

Jumlah asupan kalsium oleh ibu hamil dan menyusui yang dianjurkan adalah 1.300 miligram per hari. Jika tidak terpenuhi, janin akan “mengambil” kalsium dari tulang ibu, lho.

Salah satu peran penting kalsium adalah untuk mengembangkan dan menjaga kekuatan tulang serta gigi yang sehat. Tak hanya itu saja, kalsium juga membantu menjaga agar jantung, saraf, otot, dan sistem tubuh lainnya dapat bekerja sebagaimana mestinya.

Kalsium bisa Sahabat Sehat konsumsi dalam wujud suplemen, terutama jika Sahabat Sehat memiliki risiko hipertensi atau tekanan darah tinggi, terutama hipertensi gestasional.

Di samping itu, kalsium juga bisa bantu menurunkan tekanan darah sistolik maupun diastolik, serta mengurangi risiko terjadinya preeklamsia.

Vitamin D3 5000 IU

Vitamin D3 5000 IU

  1. Zat besi

Kebutuhan zat besi pada wanita hamil idealnya adalah 18 miligram setiap hari. Hal ini berkaitan dengan peningkatan jumlah darah pada wanita hamil yang meningkat sebanyak 50 persen, yang juga berarti ada peningkatan kebutuhan akan hemoglobin alias sel darah merah.

Zat besi sendiri merupakan mineral penting dalam proses pembentukan hemoglobin. Seperti yang barangkali sudah Sahabat Sehat ketahui, hemoglobin berfungsi untuk mendistribusikan oksigen ke seluruh tubuh.

Apabila kebutuhan zat besi terpenuhi terutama selama timester kedua kehamilan, janin Sahabat Sehat pun akan menerima jumlah oksigen yang cukup untuk perkembangan jantung, paru-paru, dan otot yang sehat serta kuat. Di samping itu, Sahabat Sehat juga bisa menjaga sistem kekebalan tubuh dan mencegah risiko anemia.

  1. DHA

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, DHA adalah salah satu nutrisi penting bagi ibu hamil, termasuk di trimester kedua. Beberapa manfaatnya adalah untuk menunjang perkembangan dan pertumbuhan otak janin.

Selama trimester kedua kehamilan, di mana tubuh bayi mengalami perkembangan yang signifikan, DHA berperan besar dalam menjaga berat badan yang sehat saat bayi lahir nantinya serta menjaga masa kehamilan yang sehat.

Berbagai jenis vitamin ibu hamil trimester 2 di atas tentunya sangat bisa diperoleh dari berbagai sumber makanan yang sehat dan alami. Dan Sahabat Sehat tak perlu khawatir kalau kebutuhan nutrisi penting selama kehamilan sulit terpenuhi karena ada Sesa.id yang siap jadi solusi.

Lewat Sesa.id, Sahabat Sehat bisa menemukan banyak kebutuhan makanan seperti sayur dan buah, daging dan telur, susu dan keju, maupun biji, beras, dan kacang dengan kandungan nutrisi yang kaya dan beragam.

Tanpa harus repot-repot keluar rumah, Sahabat Sehat bisa belanja langsung dari HP. Apalagi, Sesa.id juga tersedia dalam format aplikasi yang bisa di-download di Playstore (Android) maupun App Store (iOS).

  • https://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/pregnancy-week-by-week/in-depth/prenatal-vitamins/art-20046945
  • https://prenate.com/prenatal-vitamins-second-trimester-months-4-6/