Banyak orang tahu jika kandungan gizi ikan salmon itu sangat tinggi untuk mencukupi kebutuhan tubuh. Namun sangat sedikit yang mengetahui apa saja sebenarnya kandungan di dalam ikan tersebut.
Pada pembahasan kali ini kami akan mengupas secara keseluruhan terkait kandungan dan manfaatnya. Sehingga Sahabat Sehat tidak perlu ragu lagi ketika hendak mengkonsumsi ikan bernutrisi tinggi ini.
Manfaat yang dimiliki oleh salmon juga cukup bervariasi sehingga mampu mendukung kesehatan. Kami sudah mempersiapkan segmen khusus untuk mengupas manfaat tersebut secara faktual.
Jadi dengan informasi yang akan kami sajikan berikut ini Sahabat Sehat dapat menjadikannya sebagai referensi. Seperti apa sebenarnya fakta salmon yang bebas glorifikasi dan gimmick marketing.
DAPATKAN IKAN SALMON DAN IKAN LAUT SEGAR LAINNYA DI SESA.ID
Daftar Isi
Detail Kandungan Gizi Ikan Salmon
Sebagai pengantar berikut ini kami lampirkan kandungan gizi ikan salmon secara rinci untuk referensi. Berikut ini akan kami berikan list kandungan, volum, dan akg yang terdapat pada ikan salmon agar dapat dijadikan sebagai referensi.
- Energi 179 kkal 8.33 %
- Lemak total 10.43 g 15.57 %
- Vitamin A 136 mcg 22.67 %
- Vitamin B1 0.05 mg 5 %
- Vitamin B2 0.11 mg 11 %
- Vitamin B3 8.42 mg 56.13 %
- Vitamin C 4 mg 4.44 %
- Karbohidrat total 0 g 0 %
- Protein 19.93 g 33.22 %
- Serat pangan 0 g 0 %
- Kalsium 26 mg 2.36 %
- Fosfor 0 mg 0 %
- Natrium 47 mg 3.13 %
- Kalium 394 mg 8.38 %
- Tembaga 40 mcg 5 %
- Besi 0.25 mg 1.14 %
- Seng 0.44 mg 3.38 %
- B-Karoten 0 mcg –
- Air 71.64 g –
- Abu 1.33 g –
Informasi nilai kandungan gizi ikan salmon tersebut diperhitungkan setiap 100 gram berat dapat dimakan. Jadi setiap 100 gram salmon yang Sahabat Sehat konsumsi kandungannya seperti tabel tadi.
Berdasarkan tabel tadi tentu dapat diketahui bahwa ikan salmon memiliki vitamin A, protein, dan kalium tinggi. Ketiga nutrisi tersebut tentu saja dapat mengoptimalkan kesehatan tubuh ketika dikonsumsi.
Meskipun ikan ini bukan asli Indonesia namun produk impor juga cukup banyak volumenya. Sehingga untuk mencari di pasaran cukup mudah ketika Sahabat Sehat memang hendak menggunakannya sebagai asupan harian.
BACA JUGA:
- Jenis Ikan Salmon di Indonesia
- Cara Memasak Ikan Salmon Agar Tidak Amis dengan Suhu Tinggi
- 20 Olahan Salmon yang Mudah dan Sehat
Dari persentase kebutuhan gizi sendiri kandungan vitamin A, B3, dan protein juga berada dalam jumlah besar. Ini membuat salmon dapat menjadi salah satu asupan sehat utama yang Sahabat Sehat gunakan setiap hari.
Ketika sudah mengetahui kandungan gizi ikan salmon tentu saja Sahabat Sehat akan semakin jelas ketika ingin mengkonsumsinya. Apakah memang sesuai dengan kebutuhan pribadi atau bisa disubstitusi dengan lainnya.
Jika kita menggunakan tabel angka kebutuhan gizi sebagai sebuah acuan tentu hasilnya lebih akurat. Jadi semuanya diketahui sesuai dengan fakta agar tidak sampai salah ketika nanti hendak mengkonsumsinya.
Manfaat Berdasarkan Kandungan Gizi Ikan Salmon
Setelah mengetahui seperti apa detail kandungannya sekarang kita lihat seperti apa manfaatnya untuk tubuh. Tentu saja manfaat yang akan kami jelaskan masih memiliki keterkaitan faktual berdasarkan tabel tadi.
Tujuannya adalah memberikan informasi secara akurat agar Sahabat Sehat dapat menjadikannya sebagai pertimbangan. Berikut ini adalah beberapa manfaat yang dapat dirasakan ketika mengkonsumsi ikan salmon.
Menjaga kesehatan jantung
Salah satu manfaat utama berdasarkan kandungan gizi ikan salmon adalah menjaga kesehatan jantung. Asam lemak omega tiga yang tinggi pada salmon dapat mencegah peradangan pada arteri.
Hal tersebut tentu saja dapat terjadi ketika dikonsumsi secara rutin sebagai bahan substitusi. Dengan mengkonsumsi salmon sebagai bahan substitusi dapat menjadikannya sebuah opsi.
Mengoptimalkan kesehatan otak
Kandungan asam lemak omega tiga sekali lagi dapat membantu pengoptimalan kesehatan otak. Omega tiga sendiri pada salmon memiliki persentase cukup tinggi dalam setiap seratus gram.
Ketika asupan omega tiga terpenuhi maka regenerasi sel otak juga akan meningkat. Kandungan gizi ikan salmon ini tentu paling optimal ketika digunakan untuk anak usia pertumbuhan.
Menjaga kesehatan tulang
Jumlah kalium yang tinggi ditambah dengan vitamin D pada salmon tentu optimal untuk kesehatan tulang. Ketika dikonsumsi secara teratur hal ini dapat mengoptimalkan kesehatan dan pertumbuhan.
Memang secara garis besar jika bahan ini dikonsumsi pada masa pertumbuhan akan memberikan hasil bagus. Jadi sebagai salah satu asupan utama dapat memberikan banyak manfaat.
Kandungan gizi ikan salmon mampu mengurangi depresi/stress
Salah satu manfaat dari ikan salmon adalah mampu membantu meringankan stress ketika dikonsumsi secara rutin. Cita rasa ikan yang nikmat dapat menjadi salah satu pemicu hormon endorphin.
Dengan banyaknya omega tiga pada salmon produksi endorphin juga dapat dioptimalkan. Jadi ketika ikan ini dikonsumsi mampu memberikan sensasi segar bagi manusia.
Manfaat ini paling cocok digunakan untuk mereka dengan jam kerja padat setiap hari. Sehingga otak yang terforsir setiap hari dapat mengalami relaksasi dan mencegah stress.
Memang ketika Sahabat Sehat lihat secara keseluruhan masih banyak lagi manfaat yang bisa diperoleh dengan mengkonsumsinya. Sebagai salah satu makanan sehat jelas ikan ini dapat menjadi opsi premium.
Apabila Sahabat Sehat sudah melihat bagaimana penjelasan kandungannya tentu bisa menjadikannya sebagai pertimbangan. Tentu kandungan gizi ikan salmon yang bagus dapat digunakan sebagai asupan setiap hari.
- https://nilaigizi.com/gizi/detailproduk/1187/nilai-kandungan-gizi-ikan-salmon
- https://www.alodokter.com/kelengkapan-gizi-di-balik-manfaat-ikan-salmon
Gambar:
Sesa.id