fbpx
Skip to content
Home » Blog » 6 Manfaat Madu dan Jeruk Nipis untuk Kesehatan

6 Manfaat Madu dan Jeruk Nipis untuk Kesehatan

manfaat madu dan jeruk nipis

Dalam dunia kesehatan, manfaat madu dan jeruk nipis sangatlah banyak. Kombinasi madu murni dan jeruk nipis ini dapat menyembuhkan berbagai macam gangguan kesehatan. Hal ini karena bahan alami tersebut memiliki kandungan nutrisi yang luar biasa.

Masing-masing bahan baik itu madu maupun jeruk nipis memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh. Kemudian ketika kedua bahan tersebut dikombinasikan, maka akan menghasilkan sebuah ramuan alami yang sangat berkhasiat.

Manfaat Jeruk Nipis dan Madu untuk Kesehatan

Salah satu racikan tradisional yang memiliki banyak khasiat, yaitu campuran jeruk nipis dan madu. Beberapa manfaat dari madu dan jeruk nipis yaitu sebagai berikut.

  • Meningkatkan Daya Imun Tubuh

Jeruk nipis yang kaya akan vitamin C dan madu yang kaya antioksidan, mampu meningkatkan sistem daya imun tubuh menjadi lebih baik. Terutama saat tubuh Sahabat Sehat sedang sakit, maka vitamin C dari jeruk nipis akan bermanfaat untuk menstimulasi sel darah putih.

Kemudian saat sahabat sehat sedang batuk juga bisa mengkonsumsi ramuan ini, sebab kandungan nutrisi dalam madu dapat mengencerkan dahak. Dengan begitu tenggorokan berdahak dapat segera disembuhkan.

  • Dapat Mengobati Jerawat

Selain dapat membantu meningkatkan daya imun tubuh, manfaat madu dan jeruk nipis juga bisa meredakan peradangan pada jerawat. Perlu Sahabat Sehat ketahui, bahwa madu merupakan bahan antiseptik yang bisa mengobati bakteri pada jerawat.

Untuk membuat ramuan ini juga sangat mudah, Sahabat Sehat hanya perlu menyiapkan dua sendok air jeruk nipis dan campur dengan 4 sendok madu. Aduk kedua bahan dan oleskan secara merata pada wajah yang berjerawat. Setelah itu, diamkan 30 menit lalu bilas dengan air bersih.

  • Mampu Menurunkan Berat Badan

Bagi Sahabat Sehat yang sedang melakukan program diet, maka bisa mencoba mengkonsumsi air jeruk nipis dan madu. Waktu yang tepat mengkonsumsi ramuan jeruk nipis dan madu untuk diet yaitu sebelum makan. Hal ini untuk mengantisipasi surplus kalori yang terjadi pada tubuh.

  • Mengatasi Wajah Berminyak

Selain kaya akan vitamin C jeruk nipis juga mengandung asam alpha hidroksida, kandungan tersebut mampu mencegah radikal bebas. Untuk membuat ramuan ini sahabat sehat harus menyiapkan 1 sendok air jeruk nipis dan 2 sendok murni.

Campur kedua bahan tersebut sampai benar-benar merata. Setelah ramuan siap, bersihkan wajah yang berminyak dan aplikasikan ramuan tersebut pada wajah sampai merata.

Kemudian tunggu beberapa menit dan bilas sampai bersih. Ramuan ini bermanfaat untuk mengecilkan pori-pori dan mampu mengurangi minyak berlebihan pada wajah.

  • Mengatasi Kulit Kusam

Manfaat madu dan jeruk nipis berikutnya adalah mampu menyehatkan dan mencerahkan kulit wajah. Nutrisi yang ada pada kedua bahan alami ini bisa Anda manfaatkan dengan menjadikannya masker wajah. Cara membuat masker wajah ini juga sangat mudah dan praktis untuk dipraktekkan.

Campurkan 1 sdm air jeruk nipis dan 1 sdt madu, lalu oleskan ke wajah dan tunggu beberapa saat agar ramuan meresap ke dalam kulit. Setelah itu, bilas wajah hingga bersih dan rasakan perbedaannya setelah melakukannya beberapa kali.

  • Mencegah Penuaan Dini

Selanjutnya campuran jeruk nipis dan madu bermanfaat untuk mencegah terjadinya penuaan dini. Hal ini tentu sangat penting bagi Sahabat Sehat semua, terutama bagi seorang wanita.

Perlu sahabat sehat ketahui, bahwa campuran madu dan jeruk nipis yang dioleskan pada wajah dapat mencegah terjadinya penuaan dini.

 

Manfaat madu dan jeruk nipis memang sangat banyak, mulai dari meningkatkan daya imun tubuh, mengatasi jerawat, dan mencegah penuaan dini. Bagi Sahabat Sehat yang membutuhkan madu dengan kualitas terbaik, maka Anda bisa mendapatkannya di SESA.

 

Referensi: AS

https://www.sehatq.com/artikel/apa-manfaat-minum-madu-dan-jeruk-nipis-untuk-tubuh

https://www.allyoung.co.id/blogs/beauty-tips/5-manfaat-jeruk-nipis-dan-madu-untuk-kecantikan-kulit