fbpx
Skip to content
Home » Blog » Bagaimana Cara Dapat Manfaat Telur Kampung Setengah Matang?

Bagaimana Cara Dapat Manfaat Telur Kampung Setengah Matang?

manfaat telur kampung setengah matang

Perpaduan sensasi gurih dan tekstur yang cepat lumer dari telur ayam kampung setengah matang membuat sumber protein ini semakin digemari masyarakat luas. Banyak orang juga yang percaya kalau manfaat telur kampung setengah matang lebih baik dibandingkan telur yang direbus matang.

Lantas, benarkah telur ayam kampung yang diolah setengah matang punya khasiat yang lebih bagus? Untuk mengungkapnya, mari kita simak cara pengolahan hingga benefit yang akan Sahabat Sehat peroleh dari konsumsi telur ayam kampung setengah matang.

Khasiat menyantap telur setengah matang

Sebagian besar telur yang dihasilkan unggas, termasuk ayam kampung, merupakan sumber protein terbaik yang dibutuhkan tubuh. Namun, yang membuat orang-orang lebih memilih manfaat telur kampung setengah matang dibandingkan telur ayam ras atau telur bebek adakah kualitas proteinnya yang lebih baik dengan kandungan nutrisi lain yang lebih banyak.

Pengolahan secara setengah matang pun dipilih untuk mencegah pengurangan nutrisi secara drastis. Selain protein, telur ayam kampung kaya akan vitamin A, antioksidan, hingga lemak sehat yang baik untuk tubuh. Selain itu, fungsi jenis antioksidan seperti lutein dan zeaxanthin dalam menangkal radikal bebas akan lebih maksimal kalau telur ayam kampung tak dimasak sampai benar-benar matang.

Kemudian, telur ayam kampung setengah matang diandalkan banyak orang untuk meningkatkan kesuburan berkat tingginya omega-3. Manfaat telur kampung setengah matang pun akan terasa pada kesehatan dan kecantikan kulit mengingat kandungan vitamin E dalam sumber protein ini juga mampu memenuhi asupan yang diperlukan tubuh.

Di sisi lain, pastikan konsumsi telur ayam kampung setengah matang tak berlebih, sebab studi menyebutkan penyerapan proteinnya tak semaksimal telur matang. Jadi alangkah baiknya Sahabat Sehat memadukan telur kampung setengah matang dengan yang matang agar proses penyerapan proteinnya tak terganggu.

Cara mengolah telur setengah matang yang tepat

Faktor lainnya yang akan membantu pengoptimalan manfaat telur kampung setengah matang adalah pengolahannya. Berbeda dari telur dari ayam biasa, telur ayam kampung tahan terhadap risko salmonela karena memiliki ketahanan yang bagus dari segi genetik. Hal tersebut diungkapkan Prof. Dr. Ir. Niken Utupi, MS., dari Departemen Ilmu Produksi dan Teknologi Peternakan, Fakultas Peternakan, IPB, yang menjadikan ayam kampung sebagai subjek disertasinya.

Lalu, bagaimana cara mengolah telur ayam kampung setengah matang yang tepat? Sahabat Sehat bisa kuti langkah-langkahnya berikut:

  1. Siapkan air bersih untuk merendam telur ayam kampung, lalu rebus air sampai mendidih. Kemudian, masukkan telur ke dalam rebusan air. Pastikan telur berada dalam suhu ruangan, bukan telur yang dikeluarkan dari lemari pendingin;
  2. Selanjutnya, aduk telur secara perlahan sampai seluruh bagiannya terkena panas. Untuk memperoleh manfaat telur kampung setengah matang yang maksimal, cukup rebus selama tiga hingga empat menit;
  3. Kemudian, keluarkan telur dari rebusan air, lalu masukkan ke dalam wadah beris air es. Namun, jangan sampai telur jadi benar-benar dingin karena akan membekukan kembali bagian kuning telurnya;
  4. Angkat telur dari wadah air es dan tempatkan di mangkuk atau piring bersih. Kupas kulitnya pelan-pelan supaya bentuk telur tidak hancur berantakan. Sahabat Sehat bisa langsung menikmatinya atau menjadikannya lauk dengan nasi.

Demikian penjelasan seputar manfaat telur kampung setengah matang beserta cara mengolah yang tepat. Mudah-mudahan informasi ini membantu Sahabat Sehat memenuhi asupan protein harian yang dibutuhkan tubuh dengan cara terbaik.

Referensi: Sehatq, Times Indonesia

Photo by Klaus Nielsen from Pexels