fbpx
Skip to content
Home » Blog » Mengenal Pengertian Nutrisi Beserta 5 Manfaatnya Untuk Tubuh

Mengenal Pengertian Nutrisi Beserta 5 Manfaatnya Untuk Tubuh

pengertian nutrisi

Kesehatan sangat mahal harganya, pernyataan tersebut seolah membenarkan jika saat sedang sakit, kita tentunya membayar biaya pengobatan lebih agar tubuh kembali sehat.

Tubuh yang sehat didapatkan dari pola hidup yang benar, mengonsumsi makanan utuh sebagai nutrisi dan melakukan olahraga sebagai kebugaran.

Kesadaran akan pentingnya nutrisi rupanya belum menjadi hal penting bagi sebagian orang. Padahal pengertian nutrisi yang benar secara tidak langsung mengubah mindset seseorang terhadap pola makan. 

Seberapa penting nutrisi bagi tubuh? apa dampak, manfaat dan contohnya? Mari simak bersama untuk mencapai hidup lebih sehat.

Paham Pengertian Nutrisi

Nutrisi merupakan kandungan zat yang ada pada makanan utuh atau sehat, digunakan untuk membantu tumbuh kembang organ-organ dalam tubuh secara optimal. Nutrisi menjadi salah satu substansi organik untuk menormalkan sistem tubuh dan memelihara kesehatan. 

Sumber nutrisi dapat diperoleh dari makanan mikronutrisi dan makronutrisi, jenis makanan tersebut sangat mudah bahkan telah dikonsumsi sehari-hari. 

Jenis-Jenis Nutrisi 

Nutrisi pada dasarnya terbagi menjadi dua jenis bagian besar, yakni:

Mikronutrisi

Mikronutrisi atau mikronutrien: merupakan zat gizi diperlukan tubuh dalam jumlah kecil untuk melakukan fungsi-fungsi fisiologis yang tidak dapat dihasilkan sendiri oleh tubuh secara alamiah.

Mikronutrisi terdiri dari vitamin dan mineral, nutrisi tersebut banyak terdapat dalam buah, sayur dan olahan fermentasi seperti asam laktat pada produk yogurt, tempe, tahu, tape dan keju.

Walaupun dianggap kebutuhannya kecil, namun perannya sangat krusial, bila tubuh kekurangan mikronutrien akan berdampak buruk pada fungsi organ dalam tubuh. 

Makronutrisi

Makronutrisi atau makronutrien: merupakan kebalikan dari mikronutrien, yakni makanan utama yang dibutuhkan tubuh dalam jumlah besar untuk pembentukan energi.

Terdiri dari karbohidrat, protein dan lemak sehat. Karbohidrat diperlukan tubuh sebesar 45-65% dalam sehari untuk menghasilkan energi, protein sebesar 10-35% sebagai penyimpan cadangan energi dan lemak baik 20-35% untuk melarutkan vitamin A, D, E dan K. 

Apa Saja Manfaat Nutrisi Bagi Tubuh?

Nutrisi memberikan banyak manfaat untuk kelangsungan hidup, metabolisme tubuh pun menjadi lebih optimal jika pemenuhan nutrisi tercukupi setiap harinya. Berikut beberapa manfaat besar yang wajib diketahui.

1. Meningkatkan Imunitas Tubuh

Menurunnya imun dapat meningkatkan resiko terserang berbagai virus dan bakteri penyebab munculnya berbagai penyakit. Nutrisi hadir sebagai protector untuk mencegah paparan berbahaya bagi kesehatan tubuh. Misalnya tubuh kekurangan vitamin C, maka kulit tampak pucat, kulit kering dan bibir pecah-pecah. Contoh lain bila tubuh kekurangan protein maka fungsi otot dalam tubuh tidak maksimal. 

2. Melindungi Tulang dan Gigi

Nutrisi yang didapat dari dairy produk seperti susu, nyatanya mempertahankan kepadatan tulang hingga usia senja. Kandungan vitamin D dalam susu dapat Sahabat sehat manfaat selain mengonsumsu multivitamin Calsium. 

3. Mempertahankan Berat Badan

Bila sedang dalam program diet, salah persepsi jika harus mengurangi bahkan menghilangkan salah satu unsur nutrisi. Proses metabolisme justru semakin terhambat karena kekurangan beberapa nutrisi. Cukupi kebutuhan berdasarkan jenis makro dan mikro dengan batas wajar.

4. Sumber Energi 

Melakukan kegiatan atau aktivitas sehari-hari perlu banyak energi agar pekerjaan dapat terselesaikan sesuai rencana. Memenuhi nutrisi memberikan energi yang dibutuhkan tubuh untuk melakukan tugas-tugasnya. 

5. Kualitas Hidup

Selain mendapatkan energi, nutrisi mempertahankan sistem dalam tubuh, sehingga tubuh sehat dan tidak mudah terserang berbagai penyakit. Kualitas hidup pun ikut meningkat, bukan? 

Meningkatkan kualitas hidup bisa ditunjang dengan peralatan memasak yang menghadirkan makanan bernutrisi, lezat dan sehat, salah satunya Juicer Kuvings , berteknologi inovatif sehingga menjaga kualitas nutrisi bahan pangan.

Referensi : Jagad.id

Photo by Yaroslav Shuraev from Pexels