Kebiasaan yang membuat awet muda jika dilakukan secara rutin bisa membuat kulit sahabat sehat lebih muda hingga 10 tahun. Kebiasaan tersebut sangat sederhana dan mudah sekali dilakukan bahkan bisa menjadi gaya hidup sahabat sehat.
Berikut ini adalah 13 kebiasaan yang membuat awet muda secara alami tanpa perlu perawatan mahal dan bisa dilakukan oleh semua orang termasuk sahabat sehat.
Daftar Isi
Jaga Asupan Makanan
Menjaga makanan yang sabar saat makan merupakan satu kebiasaan untuk membuat awet muda. Konsumsi buah dan sayur organik warna-warni merupakan pilihan yang tepat untuk mendapatkan kulit yang senantiasa muda 10 tahun. Hindari makanan yang mengandung lemak jenuh seperti jeroan dan gorengan. Sebaiknya juga sahabat sehat makan makanan segar dibanding dengan makanan siap saji.
Memakan makanan yang sehat merupakan kebiasaan yang membuat awet muda. Karena untuk awet muda, daripada pakai botox lebih baik masukin antioksidan alami dari makanan.
Makan Omega 3
Lemak omega-3 sangat diperlukan untuk menjaga kesehatan tubuh sahabat sehat serta mendapatkan kulit yang awet muda. Memulai Kebiasaan yang membuat awet muda melalui makanan sehat merupakan cara terbaik untuk mendapatkan tubuh yang awet muda secara alami. Omega 3 yang tinggi bisa sahabat saya dapatkan melalui ikan seperti salmon, kacang-kacangan serta suplemen yang mengandung omega 3.
Minum Air Putih
Kebutuhan air setiap tubuh berbeda tergantung dari aktivitas, usia serta berat badan. Oleh sebab itu kenali berapa kebutuhan air sahabat sehat perharinya dan usahakan untuk mencukupi tidak kurang maupun tidak lebih.
Cukup Istirahat
Usahakan untuk membiasakan diri istirahat yang cukup. Selain dapat menyebabkan masalah kulit kurang istirahat juga dapat mengganggu organ tubuh lainnya sehingga menimbulkan berbagai macam penyakit. Biasakan untuk tidur jam 9 malam dan bangun lebih pagi.
Ini karena untuk mencapai deep sleep dibutuhkan sekitar 4 jam setelah sahabat sehat tertidur. Sedangkan beberapa organ serta sel dalam tubuh mulai meregenerasi sekitar tengah malam hingga menjelang subuh.
Kelola Stress
Kesehatan mental berperan sangat banyak dalam kesehatan tubuh termasuk kesehatan kulit. Saat stres terjadi sebaiknya sahabat sehat mencari beberapa cara seperti melakukan yoga untuk menghindari frustasi.
Jangan Minum Alkohol
Alkohol dan minuman kemasan yang memiliki kadar gula tinggi dapat menurunkan kesehatan kulit dan menyebabkan kulit kusam serta penuaan.
Hindari Asap
Tidak hanya asap rokok pada umumnya semua asap dapat menimbulkan polusi yang mengganggu kesehatan kulit sahabat sehat.
Olahraga
Olahraga 5 kali seminggu sudah mampu membuat kondisi tubuh sahabat sehat tetap fit. Orang yang rutin berolahraga juga akan memiliki kulit yang cenderung lebih kencang serta berat badan yang ideal. Jadi jangan lupa untuk memasukkan olahraga sebagai kebiasaan baik sahabat sehat.
Gunakan SPF
Meski sederhana menggunakan lotion dengan SPF termasuk salah satu kebiasaan baik untuk mendapatkan kulit yang lebih awet muda. Sebaiknya sarapan sehat rutin menggunakan tabir surya yang baik untuk wajah maupun kulit tubuh terutama saat berada di luar ruangan.
Mencuci Wajah
Jagalah kebersihan kulit dengan daging membersihkannya terutama malam hari sebelum tidur. Selain dapat terhindar dari berbagai macam permasalahan kulit sahabat saya juga bisa mendapatkan kulit yang lebih awet muda.
Menggunakan Pelembab
Saat mencuci wajah kulit akan kehilangan elastisitasnya. Sebaiknya segera gunakan pelembab setelah sahabat saat mencuci wajah untuk mendapatkan kulit yang senantiasa sehat.
Gunakan Produk Aman
Hindari penggunaan produk berbahan kimia karena bisa menyebabkan berbagai macam permasalahan kulit secara permanen. Sebaiknya gunakan produk yang menggunakan bahan alami atau bahan yang dibutuhkan untuk perawatan kulit saja.
Pakai Kacamata Hitam
Kebiasaan yang membuat awet muda terakhir adalah dengan menggunakan kacamata hitam untuk menghindari kerutan pada daerah mata.
Referensi : Alodokter
Photo by Anna Shvets from Pexels
________
Visi SESA adalah membantu banyak orang mencintai diri, dengan cara memenuhi semua hal yang dibutuhkan tubuh agar selalu sehat. Nutrisi seimbang, tidur cukup, gaya hidup natural, hidup berenergi dan pikiran yang baik. SESA menseleksi berbagai produk dari bahan makanan, minuman, perawatan wajah hingga produk elektronik yang akan membuat Sahabat Sehat #SehatBeneran. Belanja online sayur, buah dan produk organik lainnya di SESA Indonesia.