fbpx
Skip to content
Home » Blog » Ketahui Resep Sayur Tahu Santan Ala Warteg Lezat dan Mudah Membuatnya

Ketahui Resep Sayur Tahu Santan Ala Warteg Lezat dan Mudah Membuatnya

Tahu Organik

Resep sayur tahu santan ala warteg sangat sederhana, Sahabat Sehat cukup menggunakan bahan – bahan seadanya. Hidangan sayur tahu santan ini cocok disajikan bersama sepiring nasi hangat.

Kandungan protein yang tinggi dari tahu membuat hidangan ini sehat untuk dikonsumsi. Beberapa orang menambahkan telur rebus agar terasa lebih nikmat. Sayur tahu santan ini memiliki cita rasa bumbu yang kuat.

Hidangan sederhana ini banyak ditemukan di warteg atau warung tegalan pinggir jalan. Menggunakan bahan – bahan seadanya, sayur tahu santan dijual dengan harga murah sehingga banyak yang menyukaianya.

BELANJA SAYUR SEGAR ORGANIK SERTA TAHU DI SESA.ID

Mengenal Olahan Sayur Tahu Santan

Sayur tahu santan adalah menu olahan yang biasanya diolah bersama tempe, kacang panjang, atau telur rebus. Penambahan santan pada resep sayur tahu santan ala warteg membuatnya tampak menggugah selera.

BACA JUGA: 15 Ide Olahan Udang untuk Anak yang Mudah, Lezat dan Bergizi Yuk Coba

Kualitas sayur tahu santan dipengaruhi oleh beberapa hal, yaitu jenis bahan yang digunakan, pemilihan bahan segar, cara pembuatan, dan penyajiannya. Pastikan untuk memilih bahan – bahan segar, mulai dari bumbu, tahu, telur.

Tahu Organik

Tahu Organik

Seperti masakan pada umumnya, cara pembuatan sayur tahu santan tidak sulit. Menu simpel tapi enak ini bisa ditambahkan sayur seperti kembang kol sebagai pelengkapnya, sehingga lebih sehat dan bergizi.

Resep sayur tahu santan ala warteg sendiri sering dijadikan sebagai menu andalan yang bisa disantap kapan saja. Pagi, siang, maupun malam hari, sayur tahu santan tetap terasa enak untuk dijadikan lauk utama.

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, bahwa cita rasa dari sayur tahu ini sangat kuat. Jadi jika Sahabat Sehat ingin membuat rasanya lebih ringan, maka bisa mengurangi takaran bumbu – bumbunya.

Paduan antara gurihnya santan ditambah aroma bumbu yang kuat membuat sayur tahu tidak hanya tampak lezat saat dipandang. Warna kuningnya juga tidak terlalu pekat karena ada tambahan air santan.

Sahabat Sehat juga bisa menjadikan inspirasi resep sayur tahu santan ala warteg ini sebagai menu ketika sahur ataupun buka puasa. Rasa pedas tidaknya juga bisa disesuaikan dengan selera masing – masing.

Tofu Natural Non GMO

Tofu Natural Non GMO

Jika disajikan untuk anak – anak, bisa memilih yang tanpa tambahan potongan cabe. Tanpa perlu berlama – lama, Sahabat Sehat dapat menyimak bahan – bahan yang perlu dipersiapan serta proses memasaknya pada pembahasan selanjutnya.

BACA JUGA: Vitamin Antioksidan Suplemen Kesehatan yang Bermanfaat Bagi Tubuh

Resep Sayur Tahu Santan Ala Warteg

Berikut ini adalah resep sayur tahu santan ala warteg yang bisa Sahabat Sehat ikuti di rumah. Pastikan seluruh bahan bumbu dapur dan rempah-rempahnya dan langkah – langkah pembuatannya dilakukan dengan benar agar menghasilkan rasa yang khas.

  1. Bahan Utama

  • Tahu kuning 5 buah, potong – potong sesuai selera
  • Daun salam 3 lembar
  • Daun jeruk 2 lembar
  • Tomat 1 buah diiris tipis – tipis
  • Batang serai 1 lembar yang sudah digeprek
  • Lengkuas 5 cm yang sudah digeprek
  • Kembang kol 1 bonggol, rebus dahulu dengan air garam
  • Garam dan kaldu bubuk secukupnya
  1. Bumbu Halus

  • Bawang putih 3 siung
  • Bawang bombai ½ siung
  • Gula merah 1 ruas
  • Cabai merah keriting 3 buah.
  • Kemiri 3 butir yang sudah disangrai
  • Kunyit sepanjang 3 cm yang sudah dibakar
  1. Bahan – Bahan Lainnya

  • Siapkan 800 ml air sebagai bahan kuah resep sayur tahu santan ala warteg
  • Santan instan sebanyak 65 ml.
  • Daun bawang sebanyak 1 batang.
  • Minyak goreng secukupnya untuk menumis.
  1. Cara memasak sayur tahu santan ala warteg

  • Campurkan bawang putih, bawang merah, cabai merah, kemiri, gula merah, dan garam. Sahabat Sehat bisa menguleknya di cobek atau diblender langsung. Haluskan seluruh bahan tersebut sampai tercampur merata.
  • Siapkan panci, beri sedikit minyak, lalu panaskan di atas kompor.
  • Masukkan bumbu halus tadi, lalu tumis sampai menimbulkan aroma harum.
  • Jika sudah harum, masukkan lengkuas yang sudah digeprek, daun jeruk, serta irisan tomat.
  • Masak sampai harum, lalu tambahkan air secukupnya.
  • Masukkan potongan tahu yang sudah dipotong – potong lalu tambahkan air santan.
  • Bubuhi gula, garam, penyedap rasa sesuai selera, kemudian aduk kembali sampai semua bahan tercampur merata dan matang.
  • Sajikan sayur tahu santan ke dalam mangkuk, sajikan bersama nasi hangat agar rasanya semakin nikmat.

Tahu dapat diolah menjadi berbagai menu lezat dan sehat. Jika Sahabat Sehat dengan olahan tahu itu – itu saja, menu resep ini bisa dicoba. Khususnya jika sering mencoba makanan rumahan ala warteg.

Warteg memang dikenal karena masakan rumahannya yang khas dengan cita rasa gurih juga mengenyangkan. Kini tidak perlu jauh – jauh mencari warteg hanya untuk mendapatkan sayur sehat ini.

Setiap bahannya mudah didapatkan serta proses pembuatannya tidak sulit. Rasa gurih dari santan ditambah lembutnya potongan tahu akan membuat keluarga Sahabat Sehat doyan makan resep sayur tahu santan ala warteg ini.

  • https://www.idntimes.com/food/recipe/dhiya-azzahra/resep-sayur-tahu-kuah-santan?page=all
  • https://www.yummy.co.id/blog/resep-komunitas/sayur-tahu-ala-warteg