fbpx
Skip to content
Home » Blog » 7 Alasan Madu Adalah Pemanis yang Baik

7 Alasan Madu Adalah Pemanis yang Baik

madu adalah

Sudah sejak dulu banyak yang percaya jika madu adalah cairan kental manis alami yang mampu memberikan manfaat untuk kesehatan. Rasanya yang manis dan mampu memberikan banyak khasiat ini membuatnya disukai banyak orang.

Sahabat sehat bisa temukan fakta menarik madu sebagai pemanis yang baik bagi kesehatan tubuh dalam pembahasan ini.

Madu merupakan cairan kental yang didapat dari nektar bunga untuk kemudian diproduksi lebah. Madu memiliki rasa manis yang khas ini kerap dijadikan sebagai bahan pemanis hingga digunakan sebagai pengobatan kesehatan.

Sehingga, tak salah jika pemanis dari madu ini mampu memberikan sejumlah manfaat tak lain seperti berikut ini:

Mengandung Karbohidrat sebagai Sumber Energi

Madu menyimpan kandungan karbohidrat yang bisa digunakan sebagai penambah energi bagi tubuh. Nektar yang menjadi tempat berasalnya madu mengandung sukrosa dan juga air, kemudian lebah menambahkan senyawa kimia dan nilai gizi sehingga tercipta karbohidrat.

Mengandung Gula Alami sebagai Penambah Rasa

Madu terdiri atas kandungan glukosa dan juga fruktosa sebagai pembentuk 80% gula alami. Madu adalah pemanis alami yang rasanya lebih manis daripada gula pasir biasanya. Maka dari itu, madu patut menjadi pilihan yang baik untuk penambah rasa makanan dan minuman.

Madu sebagai gula alami baik untuk mencegah diabetes hingga resiko terkena penyakit jantung. Selain itu, madu juga dapat membantu meningkatkan kolesterol baik sekaligus menurunkan adanya kolesterol jahat, peradangan dan trigliserida.

Mengandung Air yang Mampu Melembabkan

Jika Sahabat Sehat pernah melihat pada bagian kemasan skincare, tentunya pernah diselipkan madu sebagai bahan produk kecantikan tersebut. Ini karena madu mengandung 18% air dan antioksidan serta nutrisi lainnya yang mampu melembabkan kulit.

Untuk mendapatkan manfaat kesehatan kulit tersebut, Sahabat Sehat bisa oleskan madu di bagian wajah kemudian menggunakannya sebagai masker wajah untuk pelembab kulit sehingga kulit dapat lebih lembut dan halus.

Mengandung Vitamin dan Mineral untuk Menjaga Metabolisme

Madu menyimpan sejumlah vitamin alami serta kandungan mineral yang membantu metabolisme sehingga kolesterol dan juga asam lemak yang mengganggu jaringan maupun organ pada sistem tubuh dapat dicegah dengan baik.

Oleh karenanya, apabila mengkonsumsi madu pada takaran yang baik dan rutin dapat membantu mencegah tubuh dari obesitas sampai membantu menjaga pencernaan agar tetap sehat.

Sedangkan dari segi vitamin yang terkandung, dalam madu terdapat vitamin B6, niacin, asam pantotenat, thiamin, asam amino, dan riboflavin. Selain itu, kandungan mineralnya antara lain seperti fosfor, kalium, kalsium, tembaga, besi, mangan, seng dan magnesium.

Mengandung Kalori Seimbang bagi Tubuh

Pada takaran satu sendok makan, terdapat sejumlah 64 kalori dalam madu. Jumlah ini terhitung lebih banyak daripada gula pasir yang menyimpan 46 kalori. Meski demikian, kalori sejumlah itu masih didukung kandungan lainnya seperti vitamin, antioksidan dan mineral yang kaya manfaat.

Kaya Antioksidan yang Menyehatkan Kulit

Dalam madu pun tersimpan antioksidan alami yang bebas dari adanya kolesterol maupun lemak jahat mengganggu. Antioksidan ini pun mampu merawat kulit tetap sehat, sehingga tercegah dari penuaan dini yang nantinya membuat kulit tampak segar serta awet muda.

Mengandung Glycemic Index

Glycemic Index merupakan glukosa atau pemanis di dalam madu yang dapat diserap dengan baik dalam aliran darah dan membuat lancarnya proses pencernaan. Namun, mengonsumsi makanan tinggi glycemic juga perlu dihindari karena dapat meningkatkan pelepasan insulin lebih tinggi.

 

Ketujuh fakta tersebut tentunya dapat membuktikan bahwa madu adalah pemanis yang baik terutama untuk kesehatan tubuh. Sahabat Sehat bisa sediakan madu uray kemasan 40 ml dari sesa.id untuk dikonsumsi dalam takaran yang baik dan secara rutin.

 

Referensi: liputan6

Photo by Abdulrhman Elkady from Pexels

Tags: