menu telur puyuh – Telur puyuh adalah salah satu jenis telur yang banyak digemari masyarakat karena mudah didapatkan, murah, dan tentunya sangat enak rasanya. Anak kecil pun sangat suka menu telur puyuh di setiap jam makannya. Inilah beberapa rekomendasi masakan dengan bahan dasar telur puyuh yang bisa Anda buat:
Daftar Isi
Sambal Goreng Telur Puyuh
Pertama dan yang paling banyak dibuat adalah sambal goreng telur puyuh. Jika Anda tidak tahu sambal goreng itu sama saja dengan balado. Biasanya sambal goreng identik dengan kentang dadu dan juga kerupuk kulit yang tentunya sangat menggoda selera.
Gulai Telur Puyuh
Gulai adalah salah satu masakan berkuah santan kental dengan warna kuning dan sangat identik dengan kuliner nusantara. Tampaknya gulai selalu ada di setiap daerah di Indonesia. Gulai bisa dengan menggunakan bahan apa saja seperti daging kambing, daging sapi, bahkan telur puyuh.
Bakso Telur Puyuh
Sering kali orang bosan dengan olahan bakso yang itu-itu saja. Nah, Anda bisa mengkreasikannya dengan menggunakan telur puyuh. Caranya sangat mudah hanya masukkan saja telur puyuh pada adonan bakso.
Anak Anda pasti senang karena di dalam baksonya terdapat kejutan berupa telur puyuh yang sangat lezat. Kuah bakso yang terkena kuning telurnya juga menjadi lebih creamy loh.
Telur Puyuh Ceplok Cabai Hijau
Memang tak bisa dipungkiri bahwa telur puyuh selalu identik dengan merebusnya terlebih dahulu. Nah, jika Anda ingin yang antimainstream maka bisa juga dengan membuatnya versi telur mata sapi atau ceplok.
Goreng terlebih dahulu telurnya sehingga menjadi telur mata sapi mini. Kemudian masukkan ke dalam bumbu cabai hijau yang telah dimasak hingga wangi. Makanan ini cocok dipadukan dengan nasi hangat.
Sate Telur Puyuh
Sate yang selalu identik dengan daging ayam atau sapi ternyata bisa juga Anda buat dengan menggunakan telur puyuh. Untuk membuatnya tinggal tusuk telur puyuh seperti sate dan bakar dengan api yang kecil saja.
Tambahkan kecap dan bumbu kacang sesuai dengan sate pada umumnya. Anda bisa menambahkan irisan cabai dan bawang merah untuk sensasi pedas.
Sup Telur Puyuh
Menu telur puyuh yang selanjutnya adalah sup yang identik dengan sayur, nah anak sering kali tidak mau makan sayuran. Nah, untuk menyiasatinya Anda bisa menambahkan telur puyuh ini ke dalam sup Anda. Berikan suapan sayur dan telur puyuh agar anak tetap sehat dan tumbuh menjadi anak yang pandai.
Tumis Telur Puyuh
Ternyata telur puyuh juga bisa ditumis dengan menggunakan sayur-sayuran loh. Anda bisa mengombinasikan telur puyuh dengan tumis kangkung, tumis kacang panjang, tumis jagung muda, dan lain sebagainya. Makan sayur menjadi lebih nikmat dengan telur puyuh yang sangat enak.
Bacem Telur Puyuh
Bacem telur puyuh memang mirip dengan telur puyuh kecap akan tetapi yang menjadi khas adalah penggunaan gula jawanya. Ya, perpaduan antara gula jawa dan kecap membuat telur puyuh menjadi lebih legit tetapi juga tetap terasa sangat gurih. Anda bisa mengombinasikan dengan tempe, ayam, atau tahu.
Nah, itu dia 8 rekomendasi menu telur puyuh yang bisa Anda buat untuk hidangan keluarga. Ya, telur puyuh memang membuat masakan Anda yang biasa-biasa saja menjadi sangat lezat. Tapi ingat, telur puyuh mengandung kolesterol yang tinggi sehingga jangan konsumsi berlebihan ya….