Kolagen adalah salah satu protein yang paling banyak terdapat pada mamalia. Suplemen kolagen membantu tubuh dalam memenuhi kebutuhan kolagen dalam tubuh, dengan banyaknya manfaat kolagen, memenuhi kebutuhannya dengan bantuan suplemen mungkin bisa jadi alternatif yang bisa dicoba.
Kolagen memiliki peran terhadap beberapa fungsi biologis, salah satunya adalah untuk memberikan dukungan struktural pada jaringan ikat, otot, dan kulit. Protein ini bermanfaat untuk elastisitas kulit dan juga berperan dalam kesehatan sendi dan tulang.
Tubuh manusia dapat membuat kolagen secara alami. Namun, seiring waktu, produksi protein ini melambat. Akibatnya, kulit mulai kehilangan sebagian kemampuannya untuk kembali ke bentuk semula, sebuah proses yang disebut “elastisitas.” Jika hal ini terjadi, kerutan pun mulai terbentuk. Meskipun makanan tertentu, seperti kaldu tulang, mengandung kolagen, namun saat ini suplemen kolagen sering dicari untuk meningkatkan asupan kolagen.
DAPATKAN SUPLEMEN KOLAGEN DAN SUPLEMEN KESEHATAN LAINNYA DI SESA.ID
Daftar Isi
Suplemen Kolagen Peran dan Manfaat
Sebagian besar suplemen kolagen melalui proses hidrolisis, artinya kolagen telah dipecah menjadi peptida sehingga lebih mudah diserap dan digunakan oleh tubuh. Suplemen kolagen tersedia dalam bentuk tablet, kapsul, dan bubuk. Beberapa manfaat kesehatan potensial dari suplemen kolagen meliputi:
Garden Of Life Collagen Peptides
Kesehatan kulit yang lebih baik
Dapat membantu mengurangi efek penuaan dengan menambahkan kelembapan pada kulit, mengurangi kerutan, dan meningkatkan elastisitas.Terdapat beberapa penelitian yang mendukung hal ini, misalnya dalam sebuah penelitian di Journal of Medical Nutrition and Nutraceuticals menunjukkan bahwa dibandingkan dengan kelompok kontrol, wanita yang meminum campuran berbagai vitamin, mineral, kolagen terhidrolisis, dan asam hialuronat mengalami pengurangan kerutan secara signifikan.
BACA JUGA:
- Suplemen Makanan Sumber, Manfaat Serta Efek Konsumsinya
- Berikut Suplemen Ibu Hamil yang Dibutuhkan Saat Masa Kehamilan
- Inilah 5 Cara Memilih Suplemen Fitnes yang Tepat Agar Sesuai Kebutuhan Fitnes
Hidrasi dan elastisitas kulit juga meningkat secara signifikan. Dalam penelitian yang lain dinyatakan bahwa wanita yang mengkonsumsi suplemen kolagen selama 8 minggu memiliki tingkat elastisitas dan kelembapan yang lebih tinggi. Kolagen juga dapat membantu mencegah masalah kulit, seperti jerawat. Namun, masih diperlukan banyak bukti ilmiah untuk mendukung hal tersebut.
Neocell Collagen Beauty Infusion
Meningkatkan kesehatan sendi
Seiring bertambahnya usia, persendian mulai mengalami kerusakan. Terdapat beberapa bukti yang menunjukkan bahwa suplemen ini dapat membantu memulihkan atau mencegah kerusakan tulang rawan pada persendian. Salah satu ulasan penelitian menemukan bahwa suplemen kolagen terhidrolisis membantu meningkatkan kesehatan sendi dan berpotensi mengembalikan beberapa kepadatan tulang pada orang yang mengalami osteoporosis dan osteoartritis. Selain itu, juga dapat membantu mengurangi nyeri sendi.
Neocell Collagen Joint Complex
Peningkatan massa otot
Terdapat beberapa bukti yang menunjukkan bahwa menggunakannya dapat membantu meningkatkan massa otot. Sebuah studi dari 53 pria mengungkapkan efek positif dari konsumsi suplemen kolagen sebanyak 15 g/hari saat berolahraga. Pada akhir latihan rutin selama 12 minggu, suplemen kolagen memberikan dampak peningkatan massa dan kekuatan otot yang secara signifikan lebih nyata daripada responden yang mengonsumsi pil plasebo.
Kolagen membantu merangsang produksi protein yang berperan untuk pertumbuhan otot. Meskipun demikian, penelitian lebih lanjut masih diperlukan untuk melihat efek positif kolagen terhadap pertumbuhan otot.
Mencegah pengeroposan tulang
Kolagen membentuk sejumlah besar struktur tulang dan membantu menjaga tulang tetap kuat. Seiring bertambahnya usia dan melambatnya produksi kolagen, tulang bisa menjadi lebih lemah karena orang kehilangan kolagen yang diperlukan untuk menjaga tulang tetap kuat. Kondisi ini dapat menyebabkan osteoporosis.
Terdapat beberapa bukti yang menunjukkan bahwa mengkonsumsi suplemen kolagen dapat membantu mencegah penurunan kepadatan dan kekuatan tulang.
Dari sebuah studi ditemukan bahwa wanita yang mengkonsumsi kalsium dan kolagen memiliki kadar protein yang lebih rendah yang berperan untuk memecah tulang dalam darah sehingga osteoporosis dapat dicegah. Namun, penelitian lebih lanjut masih diperlukan untuk membuktikan efek kolagen dalam peningkatan kekuatan tulang.
Mendukung kesehatan jantung
Juga dapat membantu mendukung sistem kardiovaskular yang sehat. Dari hasil penelitian yang respondennya mengkonsumsi 16 g kolagen tripeptida selama 6 bulan, terlihat penurunan yang signifikan dalam kekakuan arteri dan pengurangan low density lipoprotein (LDL). Pengurangan kekakuan arteri dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung. Namun, penelitian lebih lanjut masih diperlukan untuk membuktikan efek kolagen dalam mendukung kesehatan jantung.
Manfaat potensial lainnya
Beberapa efek positif lain terkait konsumsi suplemen ini meliputi:
- menjaga kesehatan usus
- menjaga berat badan yang sehat
- mengurangi kecemasan
- meningkatkan suasana hati
- kesehatan pertumbuhan kuku dan rambut
Jenis Jenis Suplemen Kolagen dan Fungsinya
Suplemen kolagen terdiri dari 28 jenis dan dapat dipilih sesuai tujuan konsumsinya. Berikut ini adalah jenis-jenis suplemen kolagen yang paling sering dipilih
- Tipe I: Jenis ini paling banyak terdapat dalam tubuh manusia dan membantu mendukung kesehatan kulit.
- Tipe II: Jenis ini terdapat terutama di tulang rawan dan dapat membantu meningkatkan kesehatan sendi.
- Tipe III: Jenis ini juga membantu meningkatkan kesehatan kulit dengan meningkatkan elastisitas kulit.
- Tipe IV: Jenis ini menjadi komponen di dalam ginjal, telinga bagian dalam, dan lensa mata.
- Tipe V: Jenis ini membantu meningkatkan pertumbuhan plasenta pada wanita hamil.
- Tipe X: Jenis ini juga terdapat pada tulang rawan dan membantu meningkatkan kesehatan dan perkembangan tulang.
Sumber Kolagen Pada Makanan
Makanan yang mengandung gelatin, seperti kaldu tulang, mengandung kolagen. Gelatin adalah protein yang berasal dari kolagen setelah dimasak. Kolagen ditemukan di dalam jaringan ikat hewan. Dengan demikian, makanan seperti kulit ayam, kulit babi, daging sapi, dan ikan merupakan sumber kolagen. Vitamin C sangat penting untuk sintesis kolagen, sehingga sahabat sehat juga harus mengkonsumsi makanan yang kaya vitamin C, seperti buah jeruk, brokoli, dan paprika.
Penelitian lebih lanjut diperlukan untuk menentukan apakah makanan kaya kolagen dapat membantu meningkatkan kadar kolagen dalam tubuh, karena mungkin tidak memiliki manfaat yang sama seperti suplemen. Enzim pencernaan memecah kolagen dalam makanan menjadi asam amino dan peptida. Namun, kolagen dalam suplemen telah dipecah atau dihidrolisis, itulah sebabnya dianggap diserap secara lebih efisien daripada kolagen dari makanan.
Efek Samping Suplemen Kolagen
Suplemen kolagen dapat menyebabkan efek samping yang ringan terhadap proses pencernaan. Sahabat sehat sebaiknya berkonsultasi dengan dokter sebelum mengkonsumsi suplemen kolagen. Secara umum, efek samping suplemen kolagen ringan dapat meliputi:
- Diare
- Perut terasa penuh
- Ruam
Jika sahabat sehat adalah seorang vegan atau vegetarian, maka anda harus waspada dalam memiliki suplemen collagen. Sebagian besar suplemen kolagen diproduksi menggunakan tulang dari pangan protein hewani. Namun, beberapa pilihan kolagen untuk vegan dan vegetarian telah tersedia.
Peptida kolagen paling sering digunakan oleh orang dewasa dengan dosis 2,5-10 gram setiap hari hingga 6 bulan. Namun, konsultasi dengan dokter diperlukan untuk mengetahui dosis yang terbaik untuk kondisi tertentu. Efek samping dari konsumsi peptide kolagen jarang terjadi. Namun, belum banyak bukti ilmiah yang menunjukkan apakah peptida kolagen aman dikonsumsi saat hamil atau menyusui. Sebaiknya sahabat sehat yang sedang hamil atau menyusui menghindari konsumsi dan tetap berkonsultasi dengan dokter.
- https://www.medicalnewstoday.com/articles/325344
- https://www.webmd.com/vitamins/ai/ingredientmono-1606/collagen-peptides
Sumber Gambar :
pexels.com
https://sesa.id/grass-fed-collagen-peptides-unflavoured-garden-of-life-560-g.html
https://sesa.id/collagen-building-protein-peptides-natural-sunwarrior-500-g.html
https://sesa.id/collagen-building-protein-peptides-chocolate-fudge-sunwarrior-500-g.html
https://sesa.id/grass-fed-collagen-super-beauty-blueberry-acai-garden-of-life-270-g.html